0 Comments 26 Agustus 2024

Workshop Pedagogi Dosen Saintek UIN Raden Mas Said Surakarta: Meningkatkan Kualitas Kurikulum dan Penyusunan RPS

Surakarta, 16 Agustus 2024 – Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di bidang Sains dan Teknologi, UIN Raden Mas Said Surakarta telah berhasil mengadakan workshop pedagogi pada tanggal 15 Agustus 2024 di ruang rapat dekanat UIN RM Said Surakarta. Acara ini ditujukan bagi para dosen Sains dan Teknologi UIN Raden Mas Said Surakarta untuk memahami dan menerapkan konsep pedagogi yang efektif dalam pengembangan kurikulum dan RPS.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber yang ahli di bidang pedagogi dan pendidikan tinggi, yaitu Sisdarmanto Adinandra, S.T., M.Sc., Ph.D., yang merupakan Direktur Pengembangan Akademik UII.Beliau membahas berbagai aspek penting dalam penyusunan kurikulum yang relevan dan responsif terhadap kebutuhan zaman. Para peserta juga berkesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman dalam menyusun RPS yang dapat menciptakan suasana pembelajaran yang interaktif dan efisien.

Tujuan dari workshop ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dosen mengenai pentingnya kurikulum yang adaptif dan responsif terhadap perkembangan bidang Saintek, memberikan panduan praktis dalam penyusunan RPS yang efektif dan efisien, serta mendorong kolaborasi dan berbagi best practices antar dosen dalam pengembangan metode pengajaran.

Workshop dimulai dengan pembukaan, diikuti oleh sesi pertama yang membahas konsep dan strategi kurikulum Saintek. Setelah itu, peserta menyimak sesi kedua yang fokus pada teknik penyusunan RPS yang baik dan benar. Acara diakhiri dengan diskusi dan tanya jawab, serta penutup, yang memberikan ruang bagi peserta untuk mengajukan pertanyaan dan berbagi pemikiran.

Dengan terlaksananya workshop ini, UIN Raden Mas Said Surakarta berharap dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan di bidang Saintek dan menciptakan generasi yang kompetitif serta siap menghadapi tantangan di era global. (NNY)

Section Title

WORKSHOP SOSIALISASI TATA CARA PENDAFTARAN SERTIFIKAT HALAL BAGI UMKM

Rabu, 13 November 2024. Kolaborasi antara dosen UIN Raden Mas Said Surakarta, Ibu Rizky...

Perkuat Kolaborasi, Dosen S1 Sains Data UIN Raden Mas Said Isi Pelatihan Pembuatan Blog di UIN Salatiga

( Salatiga, 13/11/2024) Tigus Juni Betri., M.Kom, Dosen program studi S1 Sains Data Jurusan Sains...

Tim Mahasiswa Jurusan Sains dan Teknologi Berhasil Meraih Juara 1 pada LKTI PEKTIN 2024

Sukoharjo, Indonesia – Tim mahasiswa Jurusan Sains dan Teknologi yang beranggotakan Titis Gayuh...

INTERNATIONAL VISITING LECTURE: Calculus for Environmental Science and Data Science

Sukoharjo, Indonesia – Program Studi Ilmu Lingkungan dan Program Studi Sains Data di Jurusan Sains...

Kuliah Lapangan: Implementasi Kurikulum MBKM di Program Studi Ilmu Lingkungan

Sukoharjo, Indonesia – Mahasiswa Program Studi Ilmu Lingkungan Jurusan Sains dan Teknologi UIN Raden...

Leave a comment