Prodi S1 Sains Data UIN Raden Mas Said Surakarta sudah melakukan review kurikulum. Kegiatan review dilakukan untuk memperbaiki kurikulum yang sudah ada agar lebih baik. Pada Rabu 13 September 2023 kegiatan review kurikulum dilakukan dengan seorang praktisi yang dihadiri oleh seluruh dosen Prodi S1 Sains Data UIN Raden Mas Said Surakarta yang dilakukan secara online. Pemateri pada kegiatan review kurikulum ini adalah Bapak Wahyomo Kuntohadi, S.Si.Stat., M.Sc.QM.
Beliau adalah seorang statistician, senior data analyst, dan tableau BI dashboard expert. Banyak sudut pandang yang beliau berikan terkait peranan data analyst pada industri halal, karena visi Prodi S1 Sains Data UIN Raden Mas Said ini berkaitan dengan industri halal. Peranan data analyst pada industri halal tidak hanya berkaitan dengan outputnya saja tetapi dibagian input dan proses data analyst juga memiliki peranan penting karena kehalalan suatu produk atau jasa juga ditentukan oleh input dan prosesnya. Secara umum kurikulum Prodi S1 Sains Data sudah lengkap, beliau menyarankan sebaiknya mahasiswa Prodi S1 Sains Data harus dibekali tentang konsep halal dan haram yang kuat. Pembekalan dapat bentuk mata kuliah atau kegiatan tambahan yang lain. Beliau berharap ketika lulus nanti data analyst yang dihasilkan dari Prodi S1 Sains Data UIN Raden Mas Said Surakarta berbeda dari yang lainnya, lulusan Prodi S1 Sains Data UIN Raden Mas Said Surakarta harus mampu memunculkan ke-UINnanya dalam mengolah dan memaknai data.